VIVAnews - Blogetery.com, platform blogging yang digunakan oleh 70 ribu blogger di seluruh dunia itu tiba-tiba tidak bisa diakses oleh penggunanya pekan lalu.
Sempat beredar kabar bahwa layanan itu dihentikan oleh salah satu badan keamanan AS yang tidak disebutkan. Pasalnya, Blogetery.com sendiri tidak tahu menahu kenapa hal ini terjadi.
'Server kami dihentikan tanpa adanya notifikasi dan penjelasan. Sementara upaya kami untuk menghubungi operator penyedia server masih belum berhasil,' kata juru bicara Blogetery saat itu, dikutip dari Wired.com.
Awal pekan ini, akhirnya keterangan resmi dikeluarkan oleh BurstNET, perusahaan penyedia hosting bagi Blogetery.
Menurut BurstNET, layanan Blogetery ditutup karena pihaknya menerima informasi dari Federal Bureau of Investigation tentang adanya pelanggaran kebijakan penggunaan pada platform layanan tersebut.
'Kami melihat adanya material yang terkait dengan kegiatan Al-Qaida, terorisme termasuk instruksi pembuatan bom,' kata perwakilan BurstNET, melalui pernyataan resmi.
Menurut CNet, FBI menemukan material-material yang terkait dengan sebuah majalah online bertajuk 'Inspire' di Blogetery, yang dicurigai digunakan sebagai alat untuk misi rekrutmen Al-Qaida.
Namun tentu saja langkah-langkah BurstNET yang secara semena-mena menghentikan seluruh layanan yang digunakan oleh 70 ribu pengguna lainnya hanya karena satu pengguna, mengundang banyak protes.
'Jadi BurstNet bisa 'membunuh' server Anda setiap saat secara sepihak, dan beralasan kepada konsumen bahwa ini atas permintaan pemerintah,' ucap salah satu konsumen Blogetery sinis.